You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Tapis
Tapis

Kec. Tanah Grogot, Kab. PASER, Provinsi Kalimantan Timur

Selamat Datang di Website Resmi Pemerintah Desa Tapis | Mewujudkan Desa Maju, Adil, Sejahtera yang Diridhoi Allah SWT. HOTLINE AMBULANS

Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H/2024, Warga Gotong Royong Membersihkan Makam

Admin 10 Maret 2024 Dibaca 119 Kali
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H/2024, Warga Gotong Royong Membersihkan Makam

Menjelang datangnya bulan Ramadhan, warga Desa Tapis dan Desa Jone melaksanakan gotong royong membersihkan kuburan desa dan Do'a Bersama, Minggu (10/3/2024). Puluhan warga dengan aneka peralatan kebersihan membersihkan Pemakaman yang berada di Desa Jone.

Antusias warga dalam kegiatan ini sangat bagus dilihat dari jumlah orang yang turut serta kerja bakti, dengan membawa peralatan seperti cangkul, sabit, dan kering. dengan peralatan yang dibawa warga masyarakat mulai membersihkan rumput dan tanaman yang tumbuh liar di area makam desa.

Ada yang memotong tanaman yang tumbuh liar dengan  menggunakan sabit, ada juga yang membersihkan rumput dengan cangkul. Sebagian lainnya mengumpulkan rumput dan batang pohon yang kering untuk dibakar. dengan semangat kebersamaan hasilnya makam yang cukup luas itu dapat dibersihkan dalam waktu singkat, sebelum senja kerja bakti telah selesai.

Kegiatan ini diikuti oleh warga Desa Tapis dan Desa Jone, Kegiatan ini selain menjaga kebersihan makam dari rumput dan ilalang yang tinggi kegiatan ini sebagai sarana silaturahmi antar warga serta kerja bersama, selain itu warga dapat saling bertemu dan tatap muka langsung, sehingga akan terjalin rasa kebersamaan antar warga. setelah selesai membersihkan area makam, dilanjut dengan Do'a bersama.

Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini kita bisa terus mempererat jalinan silaturahmi antar warga desa dan lebih meningkatkan iman islam kita, Selain memperoleh kemuliaan dalam kehidupan dalam bertentangga Kerja bakti juga suatu bentuk kebersamaan, silaturahmi, berbagi, berkontribusi yang berorientasi sosial. Juga yang pasti adalah manfaat kebersihan lingkungan, selain manfaat yang diperoleh secara individual.

APBD 2025 Pelaksanaan

APBD 2025 Pendapatan

APBD 2025 Pembelanjaan