
Kedatangan siswa-siswi TK Muslimat NU 1 Paser disambut baik oleh Pemerintah Desa Tapis. Dalam rangka menunjang pembelajaran secara langsung tentang Topik Pembelajaran Desa Tapis Maju dengan Sub Tema Kantor Desa Tapis, dimana adik-adik Tk Muslimat NU 1 Paser dapat bertemu langaung dengan Kepala Desa Tapis dan Bunda Paud Desa Tapis.
sebanyak 21 peserta didik TK Muslimat NU 1 Paser diajak berkeliling untuk mengenal secara langsung kegiatan apa saja yang dilakukan di Kantor Desa Tapis, salah satunya Puskesmas Pembantu (PUSBAN). di Pusban Adik-adik mendapat banyak sekali ilmu , salah satunya mengenai alat pemeriksa tekanan darah dan alat pengukur suhu badan.
Kemudian adik-adik TK Muslimat NU 1 Paser juga di beritahu mengenai mesin ATM dan cara menggunakannya.
Setelah berkeliling, adik-adik TK Muslimat NU 1 Paser sarapan bersama Bunda Paud Desa Tapis di Halaman Kantor Desa Tapis.
Dengan kunjugan ini diharapkan menambah pengetahuan dan wawasan mereka. Selain itu, Kegiatan ini bisa menjadi kenangan masa kecil bagi anak usia dini, karena akan terekam di dalam ingatan mereka.
Youtube :
https://youtu.be/nwOjPvY0rVw?si=9_VqEy-z_txn2BmE
